Kasedata.id – Puluhan siswa dan tiga guru sekolah di Kota Ternate, Maluku Utara, diduga mengalami keracunan makanan usai mengonsumsi makanan program Makanan Bergizi Gratis (MBG). Kejadian ini di SDN 65 Kota Ternate, Kelurahan Jambula, Kecamatan Pulau Ternate, Kamis (6/11/2025) sekitar pukul 10.30 WIT.
Berdasarkan informasi yang dihimpun kasedata.id, sebanyak 27 siswa dan tiga guru SDN 65 mengalami gejala keracunan berupa gatal-gatal di tubuh serta pusing usai menyantap menu MBG sekitar pukul 10.00 WIT. Dari jumlah tersebut, empat siswa harus dirujuk ke RSUD Chasan Boesoirie untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut, sementara lainnya dirawat di Puskesmas Jambula.
Saat ini, pihak kepolisian dan TNI telah turun melakukan penyelidikan. Dapur MBG yang berlokasi di Kelurahan Kastela telah dipasangi garis polisi (police line) untuk kepentingan penyidikan.
Kepala Sekolah SDN 65 Ternate, Mirna Hi. Umarpora, mengatakan bahwa dirinya langsung bergerak cepat setelah menerima laporan dari para guru terkait kondisi para siswa.
“Setelah saya mendapat laporan, saya langsung menelepon pihak SPPG dan Puskesmas agar para siswa segera mendapatkan penanganan,” ujar Mirna kepada wartawan.
Menurutnya sebelum petugas kesehatan tiba, pihak SPPG sempat memberikan susu kaleng merek Susu Beruang kepada siswa yang mengalami gatal dan pusing sebagai langkah awal untuk menetralisir kondisi mereka.
“Langkah pertama dari pihak SPPG, mereka membeli Susu Beruang dan memberikan satu kaleng untuk masing-masing siswa agar gejalanya mereda,” tambahnya.
Setelah dilakukan observasi oleh tenaga medis, detak jantung para siswa dinyatakan normal, dan kondisi mereka berangsur membaik. Kendati, ada empat siswa sempat dirujuk ke RSUD Chasan Boesoirie yang diketahui mengalami kepanikan akibat situasi yang mendadak.
“Dari 27 siswa itu, empat orang dirujuk ke rumah sakit karena panik dan menangis terus. Sedangkan tiga guru juga mengalami gatal-gatal karena mencicipi makanan siswa sebelum masuk kelas,” pungkas Kepala Sekolah.
Dalam pantuan kasedata.id, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti keracunan serta menelusuri sumber bahan makanan program MBG tersebut. (*)
Penulis : Sukarsi Muhdar
Editor : Sandin Ar




![Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kota Ternate, Aldhy Ali [dok : kasedata]](https://kasedata.id/wp-content/uploads/2025/09/IMG_20250916_202642-225x129.jpg)


![Salah satu anggota DPRD Kota Ternate, Nurjaya Hi. Ibrahim saat mengunjungi para siswa menjadi korban MBG di rumah sakit [Foto : Sukarsi/Kasedata]](https://kasedata.id/wp-content/uploads/2025/11/Picsart_25-11-06_17-25-26-072-225x129.jpg)
![Pasca kejadian, dapur MBG yang berlokasi di Kelurahan Kastela telah dipasangi garis polisi (police line) untuk kepentingan penyidikan [dok : sukarsi/kasedata]](https://kasedata.id/wp-content/uploads/2025/11/Picsart_25-11-06_15-50-37-884-225x129.jpg)