Pengamanan Ketat Rekapitulasi Suara Pilgub Malut Berlangsung Kondusif

Kamis, 5 Desember 2024 - 17:09 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasedata.id — Personel Operasi Mantap Praja Kieraha 2024 Polda Maluku Utara mengamankan jalannya tahapan rekapitulasi hasil penghitungan suara tingkat Provinsi untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur Maluku Utara (Malut). Proses rekapitulasi ini berlangsung di kantor KPU Provinsi Malut, Sofifi, dibawah pengawasan ketat ratusan aparat kepolisian pada Kamis (5/12/2024).

Kasatgas Humas Operasi Mantap Praja Polda Malut, Kombes Pol. Bambang Suharyono, menjelaskan pengamanan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Perintah Kapolda Malut nomor : Sprin/1271/XII/OPS.1.3/2024 yang diterbitkan pada 4 Desember 2024.

Baca Juga :  Jelang Pelantikan, IMM Maluku Utara Tanam Pohon di Pantai Kastela

“Pengamanan ini bertujuan memastikan seluruh tahapan rekapitulasi berjalan lancar, aman, dan kondusif,” ujar Kombes Pol. Bambang Suharyono.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebanyak 346 personel Polda Malut dikerahkan dalam operasi ini. Mereka ditempatkan di sejumlah titik strategis untuk menjaga keamanan di sekitar lokasi kegiatan. Pengamanan ini juga melibatkan kerja sama dengan berbagai unsur keamanan lainnya untuk memastikan proses rekapitulasi suara berlangsung tanpa hambatan.

Baca Juga :  Bakti Sosial Sambut Sultan Husain Alting Sjah di Jailolo

Suasana di Kantor KPU Provinsi Malut selama rekapitulasi terlihat tertib. Prosedur keamanan diterapkan dengan ketat, dan masyarakat yang hadir diimbau untuk mematuhi aturan demi menjaga kelancaran kegiatan.

Polda Malut menegaskan komitmennya untuk mendukung kelancaran seluruh tahapan Pilkada dengan pengamanan maksimal dan pendekatan humanis yang melibatkan berbagai pihak. Langkah ini diharapkan dapat menciptakan suasana aman dan kondusif hingga seluruh proses Pilkada selesai. (*)

Penulis : Pewarta

Editor : Sandin Ar

Berita Terkait

PT Smart Marsindo Dinilai Konsisten Dukung Pendidikan di Pulau Gebe
Selangkah Lagi, RSJ Sofifi Jalin Kerja Sama Dengan BPJS Kesehatan
Surati Mendagri, Pemprov Malut Pastikan Status Sah Kepemilikan 3 Pulau di Halteng
Pemda Halsel Raih Predikat Terbaik Kepatuhan Pelayanan Publik
Wujud Kepedulian, Pemprov Malut dan Pihak Perusahaan Serahkan Santunan Kematian
Menyusul, 5 Eks Pejabat Pemprov Malut Era AGK Bakal Dipecat
8 ASN Bandel Kena Sanksi, Ada Yang Terancam Dipecat
Jelang Mubes MKGR, Dua Figur Mus Tunjukkan Pengaruh Tingkat Nasional

Berita Terkait

Selasa, 22 Juli 2025 - 00:05 WIT

PT Smart Marsindo Dinilai Konsisten Dukung Pendidikan di Pulau Gebe

Senin, 21 Juli 2025 - 22:22 WIT

Selangkah Lagi, RSJ Sofifi Jalin Kerja Sama Dengan BPJS Kesehatan

Senin, 21 Juli 2025 - 21:19 WIT

Surati Mendagri, Pemprov Malut Pastikan Status Sah Kepemilikan 3 Pulau di Halteng

Senin, 21 Juli 2025 - 20:35 WIT

Pemda Halsel Raih Predikat Terbaik Kepatuhan Pelayanan Publik

Senin, 21 Juli 2025 - 15:47 WIT

Menyusul, 5 Eks Pejabat Pemprov Malut Era AGK Bakal Dipecat

Berita Terbaru

Kepala sekolah SMP Muhammadiyah Ternate, Taib Zen || Foto : sukarsi_kasedata

Pendidikan

Sekolah Swasta di Ternate Keluhkan Program MBG

Senin, 21 Jul 2025 - 18:42 WIT