Kadikbud Malut Sambut Siswa Baru, Sampaikan Pesan Gubernur dan Wagub

Senin, 14 Juli 2025 - 13:28 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kadikbud Maluku Utara, Abubakar Abdullah, menyerahkan bucket bunga secara simbolis sebagai tanda penjemputan Pemprov kepada siswa baru. || Doc : kadedata.id

Kadikbud Maluku Utara, Abubakar Abdullah, menyerahkan bucket bunga secara simbolis sebagai tanda penjemputan Pemprov kepada siswa baru. || Doc : kadedata.id

Kasedata.id Libur sekolah telah berakhir. Seluruh sekolah, khususnya di jenjang SMA/SMK wilayah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku Utara menyambut siswa baru yang akan memulai tahun ajaran baru 2025/2026.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Maluku Utara, Abubakar Abdullah, Senin (14/7/2025) melakukan kunjungan ke SMA Negeri 5 Kota Ternate. Dalam kunjungannya itu, ia didampingi kepala sekolah (Kepsek) dan dewan guru menyambut siswa baru yang pertama kali memasuki suasana baru di sekolah.

“Pagi ini kami mengunjungi SMA Negeri 5 Ternate yang diminta Ibu Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda dan Pak Wakil Gubernur, Sarbin Sehe untuk menjemput para siswa dihari pertama masuk sekolah,” kata Abubakar Abdullah, ketika menyambut kedatangan siswa baru penuh bangga.

Mantan Pj Sekda Maluku Utara itu mengatakan penyambutan siswa baru yang baik sangat penting untuk menciptakan suasana belajar yang kondusif dan menyenangkan.

Kadikbud bersama Kepsek SMA Negeri 5 dan jajaran dewan guru menyalami satu persatu siswa baru yang memasuki halaman sekolah. || Doc : kasedata.id

Dengan sambutan yang hangat dan positif, kata Aka, siswa baru akan merasa lebih percaya diri dan termotivasi untuk belajar. Hal ini juga dapat membantu mencegah terjadinya perundungan atau intimidasi di sekolah.

Baca Juga :  Polda Jamin Kelancaran Lalu Lintas di Ternate Selama Ramadan

“Ini juga sebagai penanda bahwa Pemerintah Provinsi menerima seluruh siswa/siswi yang baru masuk di seluruh sekolah SMA Se-Provinsi Maluku Utara dengan penuh rasa bangga,” sebut Abubakar sembari menyampaikan pesan Gubernur Sherly agar siswa baru dapat menjemput kebanggaan pemerintah dengan belajar tekun dan sekolah yang baik.

Diketahui, dalam kunjungannya itu Kepala Dikbud Maluku Utara memberikan satu buah bucket bunga secara simbolis kepada siswa sebagai tanda Pemprov Maluku Utara telah resmi menerima seluruh siswa baru jenjang SMA/SMK. (*)

Penulis : Ilham

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Pekan Depan, Pekerjaan Hotmix Jalan Pulau Makean Dilanjutkan
Bassam Kasuba : Tak Ada Sekolah yang Dianaktirikan di Halsel
PUPR Halsel Tindak Lanjuti Tuntutan Warga Tabangame 
Halsel Darurat Cuaca Ekstrem, BPBD Catat 116 Kejadian 
Demo Warga Tabangame Disambut Bupati Halsel, Ini Tuntutan Warga
Pilkades Antarwaktu di Halsel Digelar November
Kementan Dorong Hilirisasi Komoditas Perkebunan di Maluku Utara
Bupati Halsel Beri Penghargaan Siswa Berprestasi di Hari Sumpah Pemuda

Berita Terkait

Kamis, 30 Oktober 2025 - 18:30 WIT

Pekan Depan, Pekerjaan Hotmix Jalan Pulau Makean Dilanjutkan

Kamis, 30 Oktober 2025 - 18:20 WIT

Bassam Kasuba : Tak Ada Sekolah yang Dianaktirikan di Halsel

Kamis, 30 Oktober 2025 - 16:14 WIT

PUPR Halsel Tindak Lanjuti Tuntutan Warga Tabangame 

Rabu, 29 Oktober 2025 - 22:13 WIT

Halsel Darurat Cuaca Ekstrem, BPBD Catat 116 Kejadian 

Rabu, 29 Oktober 2025 - 14:03 WIT

Demo Warga Tabangame Disambut Bupati Halsel, Ini Tuntutan Warga

Berita Terbaru

PUPR Halsel saat meninjau ruas jalan Wayaua-Tabangame. (doc: Ridal/Kasedata)

Daerah

PUPR Halsel Tindak Lanjuti Tuntutan Warga Tabangame 

Kamis, 30 Okt 2025 - 16:14 WIT

Kepala BPBD Halsel, Aswin Adam

Daerah

Halsel Darurat Cuaca Ekstrem, BPBD Catat 116 Kejadian 

Rabu, 29 Okt 2025 - 22:13 WIT