Hebat, Taekwondo Kota Ternate Raih Juara Umum Pertama di Piala Kemenpora

Sabtu, 9 November 2024 - 20:45 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto bersama atlet-atlet Taekwondo Kota Ternate usai juara di Kota Manado, Sulawesi Utara

Foto bersama atlet-atlet Taekwondo Kota Ternate usai juara di Kota Manado, Sulawesi Utara

Kasedata.id – Tim Taekwondo Kota Ternate berhasil meraih gelar juara umum pertama pada Kejuaraan Taekwondo Indonesia Open Championship di Piala Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) 2024. Ajang bergengsi ini berlangsung di Kota Manado, Sulawesi Utara.

Kejuaraan tersebut diikuti sebanyak 1.224 atlet dan 135 pelatih dari berbagai provinsi dan kabupaten/kota di wilayah Indonesia Timur, yang berlangsung sejak tanggal 5 hingga 9 November 2024.

Ketua Taekwondo Indonesia (TI) Kota Ternate, Sardikin A. Azis, mengungkapkan bahwa timnya menurunkan 47 atlet dan 7 pelatih bersertifikat Nasional dan Daerah untuk bersaing dalam dua kategori utama, yaitu kategori prestasi dan kategori pemula. “Kami berterima kasih kepada Pemerintah Kota Ternate dan KONI yang telah mendukung penuh tim kami untuk mengikuti kejuaraan ini,” ujarnya kepada media ini, Sabtu (9/11/2024).

Menurut Sardikin, pencapaian juara umum pertama ini adalah hasil dari persiapan matang melalui latihan mandiri dan program pemusatan latihan yang diadakan oleh TI Kota Ternate. “Alhamdulillah, kemenangan ini juga tak lepas dari dukungan pengurus TI dan orang tua atlet,” tambahnya.

Ketua Umum KONI Kota Ternate, Faujan A. Pinang, turut memberikan apresiasi atas pencapaian luar biasa para atlet Taekwondo. “Prestasi ini adalah hasil kerja keras para atlet dan pelatih, serta dukungan penuh dari orang tua mereka. Meski waktu latihan mandiri terbilang singkat, namun semangat latihan yang tinggi membuahkan hasil,” ujarnya.

Baca Juga :  Pesta Gol Tutup Laga Kandang, Putra Tidore Cetak Sejarah Debut

Tidak hanya tim Taekwondo Kota Ternate yang menunjukkan prestasi gemilang, namun akademi Yakusa Taekwondo Maluku Utara, yang ikut berpartisipasi dengan 70 atlet juga berhasil meraih posisi juara umum ketiga dalam kejuaraan tersebut.

Untuk itu, Faujan menegaskan bahwa atlet-atlet yang meraih medali dalam ajang ini dipersiapkan sebagai kandidat potensial untuk berlaga di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2025 yang bakal diadakan di Kabupaten Halmahera Utara dan Pulau Morotai.

” Tentunya keberhasilan para atlet ini menjadi kebanggaan bagi Kota Ternate, sekaligus membuktikan bahwa persiapan yang baik, dukungan penuh dari berbagai pihak serta semangat juang yang tinggi hingga mampu membawa atlet muda daerah ke panggung nasional,”tandas Faujan. (*)

Penulis : Pewarta

Editor : Redaksi

Berita Terkait

IM Ternate Bawa Talenta Muda Berlaga di JIS
Sarbin Sehe Dipastikan Calon Tunggal Musorprovlub KONI Malut
Tiga Kandidat Dipastikan Bertarung di Musorprovlub KONI Malut
Dukungan Kuat, Langkah Sarbin Sehe Menuju KONI Malut Kian Mantap
POSSI Malut Dukung Full Sarbin Sehe
PSSI Kritik Keras TPP Langgar Amanah Rakor KONI Malut
Dinyatakan Gugur Dalam Administrasi, Ini Penjelasan Ketua Tim Sarbin Sehe
TPP Caketum KONI Malut Dinilai Keliru Perpanjang Pendaftaran

Berita Terkait

Senin, 6 Oktober 2025 - 15:34 WIT

Sarbin Sehe Dipastikan Calon Tunggal Musorprovlub KONI Malut

Jumat, 3 Oktober 2025 - 22:01 WIT

Tiga Kandidat Dipastikan Bertarung di Musorprovlub KONI Malut

Jumat, 3 Oktober 2025 - 17:43 WIT

Dukungan Kuat, Langkah Sarbin Sehe Menuju KONI Malut Kian Mantap

Kamis, 2 Oktober 2025 - 15:32 WIT

POSSI Malut Dukung Full Sarbin Sehe

Kamis, 2 Oktober 2025 - 14:58 WIT

PSSI Kritik Keras TPP Langgar Amanah Rakor KONI Malut

Berita Terbaru

PUPR Halsel saat meninjau ruas jalan Wayaua-Tabangame. (doc: Ridal/Kasedata)

Daerah

PUPR Halsel Tindak Lanjuti Tuntutan Warga Tabangame 

Kamis, 30 Okt 2025 - 16:14 WIT

Kepala BPBD Halsel, Aswin Adam

Daerah

Halsel Darurat Cuaca Ekstrem, BPBD Catat 116 Kejadian 

Rabu, 29 Okt 2025 - 22:13 WIT