Kapolres Sula Resmikan Poskamling, Upaya Memperkuat Sistem Kamtibmas

Rabu, 4 Juni 2025 - 09:22 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Kepulauan Sula dan jajaran usai meresmikan Poskamling.

Kapolres Kepulauan Sula dan jajaran usai meresmikan Poskamling.

Kasedata.id – Sebagai upaya dalam memperkuat keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Kepala Kepolisian Resor Kepulauan Sula, AKBP Kodrat Muh Hartanto, meresmikan Pos Siskamling (Sistem Keamanan Linkungan) yang berlangsung di Desa Ona, Kecamatan Sulabesi Barat.

Hadir dalam kegiatan tersebut, mewakili Dandim 1510 Sula, Kapten Inf. Harbun Buamona, Camat Sulabesi Barat Djafar Umanah, Kepala Desa Ona La Anda Buton, PJU Polres Sula, serta para undangan lainnya.

Kapolres Sula dalam sambutannya, mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak pemerintah desa, pemerintah kecamatan dan semua pihak atas partisipasi dalam pembentukan Pos Kamling.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tujuan dari pembentukan pos ini, kata Kapolres, untuk menjadi tempat sarana dalam memperkuat sistem keamanan di tingkat desa, menjadi tempat bersilaturahmi dan sarana penyampaian pesan-pesan kamtibmas maupun dalam menyelesaikan setiap permasalahan yang terjadi di desa.

Baca Juga :  RSUD Labuha Halsel Didesak Segera Bayar Jaspel Nakes

“Pos siskamling yang sudah dibentuk tidak hanya dijadikan sebagai simbol melainkan harus terus digunakan dan dapat dimanfaatkan untuk hal-hal baik sehingga kamtibmas di desa ona tetap terjaga serta berdampak positif bagi masyarakat sekitar,” ujar Kapolres.

Kapolres bilang, kegiatan ini juga merupakan bentuk nyata komitmen bersama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Sehingga perlu adanya kerja sama antara pihak masyarakat dalam membantu menjaga keamanan bersama dari gangguan aksi premanisme, pencurian maupun tindak kriminal lainnya.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk aktif melaporkan setiap potensi gangguan kepada petugas pos siskamling atau Bhabinkamtibmas setempat. Sehingga kehadiran polisi di tengah masyarakat dapat membawa dampak positif dalam menciptakan rasa aman dan memperkuat kemitraan antara kepolisian dan masyarakat,” terangnya.

Baca Juga :  50 Orang Warga Haltim Ikut Pelatihan Potensi SAR

Sementara itu, Kepala Desa Ona, La Anda Buton menyampaikan ucapan banyak terima kasih atas dukungan serta motivasi dari pihak Kepolisian terutama Kapolres Sula atas peresmian dan pengaktifan kembali siskamling di Desa Ona, Kecamatan Sulabesi Barat.

“Semoga dengan adanya pos siskamling ini dapat bermanfaat bagi warga sekitar untuk menjadi tempat pelayanan keamanan di Desa Ona dan dapat menjadi wadah silaturahmi antar warga dan menjadi langkah dalam mewujudkan Desa Ona yang aman, nyaman dan sejahtera,” tutupnya. (*)

Penulis : Karno Pora

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Bassam Kasuba Resmikan Madrasah Alkhairaat Diniyah Labuha
Pemkot Ternate Ajukan Lima Ranperda Baru ke DPRD
Bassam-Helmi Gelontorkan 1,5 Miliar untuk Santunan Kematian 
Tak Hanya Siswa SDN 65, Siswa di Foramadiahi Juga Korban MBG
Prihatin, Nurjaya Kunjungi Siswa Korban Keracunan MBG
Siswa dan Guru di Ternate Keracunan Makanan, Dapur MBG di Police Line
Pemkot Ternate Jawab Pandangan Fraksi DPRD Soal RAPBD 2026
Fraksi DPRD Kota Ternate Soroti RAPBD 2026

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 22:44 WIT

Bassam Kasuba Resmikan Madrasah Alkhairaat Diniyah Labuha

Kamis, 6 November 2025 - 22:20 WIT

Pemkot Ternate Ajukan Lima Ranperda Baru ke DPRD

Kamis, 6 November 2025 - 19:12 WIT

Bassam-Helmi Gelontorkan 1,5 Miliar untuk Santunan Kematian 

Kamis, 6 November 2025 - 16:10 WIT

Tak Hanya Siswa SDN 65, Siswa di Foramadiahi Juga Korban MBG

Kamis, 6 November 2025 - 15:18 WIT

Prihatin, Nurjaya Kunjungi Siswa Korban Keracunan MBG

Berita Terbaru

Daerah

Bassam Kasuba Resmikan Madrasah Alkhairaat Diniyah Labuha

Kamis, 6 Nov 2025 - 22:44 WIT

Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kota Ternate, Aldhy Ali [dok : kasedata]

Daerah

Pemkot Ternate Ajukan Lima Ranperda Baru ke DPRD

Kamis, 6 Nov 2025 - 22:20 WIT

Salah satu anggota DPRD Kota Ternate, Nurjaya Hi. Ibrahim saat mengunjungi para siswa menjadi korban MBG di rumah sakit [Foto : Sukarsi/Kasedata]

Daerah

Prihatin, Nurjaya Kunjungi Siswa Korban Keracunan MBG

Kamis, 6 Nov 2025 - 15:18 WIT