Kasedata.id – Pelantikan pejabat tinggi pratama atau eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara dijadwalkan berlangsung pada Kamis (6/11/2025) di Kantor Gubernur, Sofifi.
Informasi yang dihimpun bahwa sedikitnya tujuh pejabat akan dilantik Gubernur Maluku Utara Sherly Tjoanda setelah melalui seluruh tahapan seleksi uji kompetensi (Ukom) yang digelar oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Maluku Utara.
Adapun nama-nama pejabat yang mengikuti seleksi tersebut yakni Nirwan MT Ali (Inspektur), Sukur Lila (Kadis Kehutanan), Fachrudin Tukuboya (Kadis Lingkungan Hidup), Suriyanto Andili (Kadis ESDM), Dra. Hairia (Staf Ahli Gubernur), Abubakar Abdullah (Plt Kadikbud), dan Asrul Gailea (Asisten Administrasi Umum).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Plt Kepala BKD Maluku Utara, Zulkifli Bian, membenarkan rencana pelantikan tersebut. Ia mengatakan, Gubernur telah memberikan instruksi resmi agar prosesi pelantikan digelar pada Kamis pagi.
“Kami sudah mendapatkan arahan dari Ibu Gubernur untuk pelantikan besok di Kantor Gubernur,” ujar Zulkifli.
Zulkifli menambahkan bahwa seluruh tahapan manajemen talenta telah diselesaikan secara bertahap, mulai dari uji kompetensi, wawancara oleh tim ahli dari Universitas Padjadjaran (Unpad), hingga sesi wawancara teknis oleh Komite Talenta yang diketuai Sekretaris Daerah, Samsuddin A. Kadir, pada 23–24 Oktober 2025.
Pelantikan sejumlah pejabat ini menjadi bagian dari konsolidasi birokrasi Pemprov Malut untuk memperkuat efektivitas roda pemerintahan. (*)
Penulis : Pewarta
Editor : Sandin Ar



![Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kota Ternate, Aldhy Ali [dok : kasedata]](https://kasedata.id/wp-content/uploads/2025/09/IMG_20250916_202642-225x129.jpg)


![Salah satu anggota DPRD Kota Ternate, Nurjaya Hi. Ibrahim saat mengunjungi para siswa menjadi korban MBG di rumah sakit [Foto : Sukarsi/Kasedata]](https://kasedata.id/wp-content/uploads/2025/11/Picsart_25-11-06_17-25-26-072-225x129.jpg)
![Pasca kejadian, dapur MBG yang berlokasi di Kelurahan Kastela telah dipasangi garis polisi (police line) untuk kepentingan penyidikan [dok : sukarsi/kasedata]](https://kasedata.id/wp-content/uploads/2025/11/Picsart_25-11-06_15-50-37-884-225x129.jpg)