Kasedata.id – Hari kerja pertama Wakil Wali (Wawali) Kota Ternate, Nasri Abubakar, bersama tim gabungan melakukan inspeksi di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kota Ternate pada Senin, (3/3/2025. Inspeksi ini bertujuan untuk memastikan kualitas dan kuantitas bahan bakar yang dijual kepada masyarakat sesuai dengan standar yang berlaku dalam bulan Ramadan ini.
Tim gabungan dalam inspeksi ini terdiri dari Pemerintah Kota Ternate, Hiswana Migas Maluku Utara, Pertamina, serta Unit Meteorologi Ternate. Mereka bekerja sama untuk menjamin keamanan, kualitas, serta fasilitas SPBU, sekaligus melindungi hak konsumen agar mendapatkan BBM dengan takaran yang tepat.
“Seluruh SPBU kami periksa, dan banyak aspek yang menjadi perhatian dalam inspeksi ini,” ujar Nasri Abubakar saat berada di SPBU Batu Anteru, Kecamatan Ternate Tengah.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Nasri menambahkan bahwa inspeksi ini dilakukan tidak hanya untuk memastikan SPBU beroperasi sesuai prosedur, tetapi juga untuk memastikan pelayanan kepada masyarakat tetap optimal selama bulan Ramadan.
“Kami ingin memastikan stok BBM tersedia, pelayanan berjalan baik, serta standar keamanan terpenuhi,” jelasnya.
Untuk itu, semua pihak terkait turut dilibatkan mulai dari Pertamina, Hiswana Migas, hingga Meteorologi Ternate, guna memastikan bahwa seluruh aspek operasional SPBU memenuhi regulasi yang berlaku.
Dalam kesempatan itu Wakil Wali Kota Ternate juga memberikan arahan kepada petugas SPBU agar selalu menjaga kualitas layanan kepada masyarakat.
“Tetap berikan pelayanan terbaik dengan senyuman, apapun dan bagaimanapun kondisi konsumen,” pesannya.
Dari hasil pantauan di lapangan, tim inspeksi melakukan pengecekan menyeluruh terhadap berbagai fasilitas penunjang di SPBU, termasuk Kantor operasional SPBU, Toilet dan mushola, Area penerimaan (unloading) BBM dari mobil tangki, Filling point pengisian BBM ke kendaraan konsumen.
Tim juga melakukan pemantauan stok BBM melalui sistem monitoring digital, guna memastikan ketersediaan bahan bakar di dalam tangki penyimpanan.
Selain itu, dilakukan pula pemeriksaan tera ulang segel oleh tim Meteorologi Ternate, sebagai upaya memastikan bahwa takaran bahan bakar yang diterima konsumen benar-benar sesuai standar.
Dengan inspeksi ini, Pemerintah Kota Ternate berharap seluruh SPBU dapat memberikan layanan yang lebih transparan, berkualitas, dan aman bagi masyarakat khususnya dalam Ramadan ini . (*)
Penulis : Pewarta
Editor : Sandin Ar